Perancangan Kemasan Gudril Khas Desa Wisata Cimindi Kabupaten Pangandaran

Authors

  • Hadah Muallimah Universitas Teknologi Bandung
  • Riri Mardaweni Universitas Teknologi Bandung
  • Raden Meina Widiastuti Universitas Teknologi Bandung
  • Nova Agustina Universitas Teknologi Bandung
  • Abdul Fatah Universitas Teknologi Bandung
  • Mochamad Saidiman Universitas Teknologi Bandung

Keywords:

Gudril, Kemasan, Desa wisata Cimindi

Abstract

Desa Wisata Cimindi adalah salah satu destinasi pariwisata yang saat ini sedang dalam pengembangan agar dapat menjadi desa wisata yang banyak dikunjungi. Desa wisata cimindi juga memiliki makanan ringan khas yang pada pelaksanaan produksinya memanfaatkan sumber daya masyarakat setempat dan dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa Alkautsar yaitu gudril. Namun saat perancang melaksanakan survey ke desa cimindi pangandaran, terlihat bahwa makanan khas desa wisata cimindi tersebut tidak memiliki kemasan. Penyajian kemasan menggunakan kantong plastik tipis yang tidak laik mengingat Gudril adalah makanan ringan yang cepat layu. Dan kantong plastik tipis tersebut tidak cukup kuat untuk mempertahankan produk dalam jangka waktu cukup lama, sehingga sulit untuk disimpan. Oleh karena itu, penelitian ini mengusulkan perancangan kemasan gudril, makanan ringan khas Desa Wisata Cimindi Kabupaten Pangandaran. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif dengan metode perancangan Design Thinking, dari mulai tahap analisis produk, brainstorming ide untuk perancangan kemasan, perancangan prototype, hingga pelaksanaan test prototype kemasan pada produk gudril, baik yang sudah matang maupun belum matang. Pada perancangan kemasan ini, selain merancang visualisasi kemasan, juga mempertimbangkan bahan dan bentuk yang sesuai bagi produk, bagaimana agar kemasan yang dirancang tetap menarik, ergonomis, serta dari segi biaya tidak terlalu berat bagi pihak BUMDes kedepannya.

Downloads

Published

2024-10-23