Pengaruh Caption dan Teks Terhadap Interaksi Pengguna di Instagram: Studi Eksperimen Regresi Linear
Keywords:
Instagram, Caption, Interaksi PenggunaAbstract
Media sosial mempengaruhi interaksi dan komunikasi manusia. Instagram, yang populer di Indonesia, memfasilitasi berbagai konten visual dan digunakan untuk branding. Untuk menjangkau audiens yang luas, pembuat konten harus memahami elemen-elemen penting seperti gambar, video, caption, hashtag, dan lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk memahami pengaruh caption dan teks tambahan terhadap interaksi pengguna di Instagram dengan menggunakan Regresi Linear. Jenis penelitian yang dilakukan oleh penulis dalam studi ini adalah penelitian eksperimental menggunakan Regresi Linear. Data dari akun @nadya_lempan dan @undipamks setelah dibersihkan menghasilkan masing-masing 56 dan 97 titik data. Hasil regresi menunjukkan bahwa caption untuk @nadya_lempan dan @undipamks tidak signifikan (nilai 0,05). Namun, teks pada akun @undipamks menunjukkan signifikansi (P|t| 0,032), serta caption+teks (P|t| 0,016), yang menunjukkan pengaruh yang signifikan secara statistik.