Sistem Informasi Manajemen Kelas Unggulan pada ITB STIKOM Bali
Keywords:
Sistem informasi manajemen, ITB STIKOM Bali, Program Kelas Unggulan, Framework LaravelAbstract
ITB STIKOM Bali memiliki berbagai program pendidikan khusus serta pelatihan untuk mahasiswa berprestasi, salah satu program pendidikan khusus di ITB STIKOM Bali adalah program mahasiswa kelas unggulan. Semakin meningkatnya jumlah minat mahasiswa di ITB STIKOM Bali yang ingin mengikuti program kelas unggulan mengakibatkan pengelolaan data untuk program kelas unggulan akan terus bertambah. Proses pengelolaan data mahasiswa kelas unggulan masih dilakukan secara konvensional, dimana hal tersebut menyebabkan petugas dari Program Studi kesulitan untuk mendapatkan informasi kegiatan yang telah diikuti oleh mahasiswa secara real time. Pada akhirnya kendala tersebut membuat tata kelola dari program kelas unggulan menjadi kurang maksimal. Berdasarkan permasalahan ini, maka perlu dibuatnya sistem yang dapat membantu memanajemen data mahasiswa kelas unggulan. Pengembangan sistem dilakukan dengan memanfaatkan framework Bootstrap dan framework Laravel. Hasil pengujian menggunakan Blackbox testing telah menunjukan bahwa sistem yang dibangun telah dapat melakukan manajemen data untuk kegiatan operasional pendataan program mahasiswa kelas unggulan.