Pengembangan Web Chatbot AIML dalam Penyediaan Informasi Harga Hardware Komputer
Keywords:
AIML, Chatbot, Hardware Computer, Python, Web ScrapingAbstract
Pengembangan aplikasi chatbot berbasis web ini dirancang untuk memberikan informasi mengenai harga komponen perangkat keras komputer menggunakan metode AIML (Artificial Intelligence Markup Language). Chatbot ini memanfaatkan AIML untuk memahami dan merespons pertanyaan pengguna mengenai harga berbagai komponen komputer seperti VGA, RAM, motherboard, CPU, SSD, dan PSU. Proses pengembangan backend dilakukan menggunakan framework Python, yaitu Python Flask. Dataset yang berisi informasi tentang harga komponen perangkat keras komputer diperoleh melalui teknik web scraping menggunakan Selenium dan Beautiful Soup. Selenium digunakan untuk mengambil data dari berbagai situs web seperti Tokopedia, Shopee, dan lainnya. Sementara itu, Beautiful Soup digunakan untuk mem-parsing dokumen HTML dan XML untuk mengekstraks data dari situs-situs web tersebut. Dari hasil web scraping, kami memperoleh 2353 dataset dari Enter Komputer yang akan digunakan dan dipelajari oleh kernel AIML.