Pembangunan Aplikasi Perpustakaan SMK PGRI 1 BANYUWANGI Berbasis Website

Authors

  • Bagus Sapto Pamungkas STIKOM PGRI BANYUWANGI
  • Rafi Fikrian N. STIKOM PGRI Banyuwangi
  • Djuniharto Djuniharto STIKOM PGRI Banyuwangi
  • Nur Ahmadi I. STIKOM PGRI Banyuwangi

Keywords:

Perpustakaan, Website, Next js, MySql, Express Js

Abstract

Perpustakaan merupakan suatu tempati yang bertujuan untuk memberikan akses terhadap bahan pustaka dan informasi dalam bentuk buku, majalah, jurnal, ataupun media lainnya yang bertujuan untuk memberikan layanan dan memfasilitasi pembelajaran, penelitian, dan pengembangan masyarakat. Perpustakaan SMK PGRI 1 merupakan perpustakaan yang di khususkan untuk siswa sekolah untuk meminjam buku. Sistem Perpustakaan SMK PGRI 1 Banyuwangi masih menggunakan sistem manual yang dimana sistem ini masih menggunakan buku atau kertas untuk bertransaksi peminjaman sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama untuk pengelolaan data peminjaman dan pengembalian. Dari permasalahan diatas maka diperlukan penelitian ini yang bertujuan untuk memudahkan guru dan siswa SMK PGRI 1 Banyuwangi meminjam buku secara cepat melalui website dengan gawai mereka tanpa perlu mencari keseluruhan buku di dalam perpustakaan. Dalam proses penelitian sistem perpustakaan online ini menggunakan metode spiral yang berasal dari penggabungan antara pengembangan berulang (Model Prototyping) dengan aspek sistematis terkendali model air terjun (Model Waterfal). Penelitian iniĀ  menghasilkan aplikasi website yang mempermudah untuk meminjam buku secara cepat, mengurangi waktu meminjam yang lama, peminjaman sesuai berapa banyak jumlah hari, memberikan informasi detail buku perpustakaan secara online, nota peminjaman buku yang sesuai dengan peminjam, menghasilkan stiker buku yang dapat ditempel disemua buku dan dapat diakses secara mudah melalui browser apapun.

Downloads

Published

2024-10-23